[lihat.co.id] - Ketiduran adalah hal yang biasa, apalagi bila lelah bekerja. Seringkali tanpa sadar manusia ketiduran di tempat yang tidak seharusnya. Di angkutan umum, di ruang rapat, tempat ibadah, dan banyak tempat lainnya Namun apa jadinya bila yang ketiduran di tempat umum adalah selebritis yang setiap hari dikuntit fotografer? Maka beginilah jadinya wajah mereka yang ketiduran dan tertangkap kamera berikut 8 Selebritis yg Ketiduran di Tempat Umum yang dihimpun lihat.co.id dan berbagai sumber
[lihat.co.id] - Mungkin kelelahan, atau faktor usia, atau memang acara yang terlalu malam. Saat promo film terbarunya, NOW YOU SEE ME, Morgan Freeman tertidur di tengah sesi wawancara. Kejadian tersebut tertangkap kamera dan Morgan Freeman merasa sangat malu atas insiden tersebut. Mungkin lain kali wawancaranya dilakukan siang atau sore saja ya, kalau kemalaman narasumbernya ketiduran
[lihat.co.id] - Siapa yang gak pernah ketiduran di kelas? hampir semua orang pernah ketiduran saat pelajaran berlangsung. Apalagi mahasiswa, pasti lebih sering ketiduran di dalam kelas, karena sudah tidak terlalu takut sama dosen :)
Begitu juga dengan James Franco, bintang tampan itu pun ketiduran di dalam kelas. Sayangnya, posisinya sebagai seorang seleb membuat ketiduran James jadi sasaran iseng teman-temannya yang memberikan foto tersebut kepada wartawan. Dan voila! foto James ketiduran beredar di mana-mana
[lihat.co.id] - Satu lagi korban kelelahan, Keanu Reeves ketiduran di sesi wawancara saat promo film MATRIX pada tahun 2003. Yang pasti ia tanpa sengaja, mungkin berniat memejamkan mata sejenak, namun kebablasan tidur.
Sayangnya, meski sedang ketiduran, wajah Keanu Reeves tetap tampan. Lihat saja foto di atas, Keanu seperti menata wajah dulu sebelum tidur agar terlihat tetap tampan
[lihat.co.id] - Mimpi buruk Lilo? Ketiduran dan sepertinya Lindsay Lohan sedang mengalami mimpi buruk. Posisi Lilo, panggilan Lindsay Lohan, justru seperti orang yang sedang kesakitan. Atau posisi tidur yang kurang pas, sehingga Lilo benar-benar kesakitan? Lain kali tiru cara Keanu Reeves aja Lilo, biar bisa ketiduran dalam posisi terbaik
[lihat.co.id] - Menghadiri upacara 60 tahun Ratu Elizabeth memakai mahkota kerajaan, Mike Tindall rupanya tidak bisa menahan kantuk. Sebelumnya diketahui jika ia baru saja pulang dari pertandingan rugby di Hongkong kurang dari 24 jam sebelum acara kerajaan dimulai.
Kelelahan yang teramat sangat setelah bertanding dan menempuh perjalanan lintas benua, membuat Mike sukses tertidur di acara kerajaan. Tak peduli ia berada di baris kedua, tepat di belakang Kate Middleton, tidur tetap jalan terus :)
[lihat.co.id] - Siapa bilang Presiden tidak boleh ketiduran? Gak cuma anggota DPR yang boleh ketiduran di acara resmi kenegaraan bukan. Itulah yang ada di benak Mikhail Gorbachev, mantan presiden Rusia itu ketiduran saat menerima hadiah nobel perdamaian di Chicago. Namun mengingat usianya sekarang sudah 81 tahun, tidak heran jika Mikhail Gorbachev mudah lelah dan gampang mengantuk
[lihat.co.id] - Jadwal tur yang sangat padat membuat Niall Horan, salah satu personel One Direction, ketiduran di perjalanan. Dan teman-temannya super jail, sehingga foto Niall ketiduran dengan cepat menyebar di dunia maya Siapa lagi yang jail kalau bukan Harry Styles? Mengambil foto sahabatnya dan kemudian mengunggahnya di twitter, membuat banyak penggemar One Direction tertawa melihat foto itu.
[lihat.co.id] - Rocker juga manusia, kalimat itu sangat tepat jika ditujukan kepada Tom Fletcher. Lelah dengan kegiatannya, personel band Mc.Fly itu ketiduran di sebuah bangku dengan posisi yang sepertinya kurang nyaman. Namun karena sudah tidak bisa menahan rasa kantuk, Tom nyaman saja menundukkan kepalanya dan memejamkan mata. Kasihan